DUBAI--Penerbitan sukuk global diperkirakan akan mencapai 30 miliar dolar AS hingga akhir tahun ini. Kuwait Finance House (KFH) melaporkan, hal tersebut karena didorong oleh
pulihnya aktivitas perekonomian global dan melejitnya popularitas produk keuangan syariah.
Sebagaimana dikutip laman Khaleej Times, Selasa (24/8), KFH dalam laporannya mengungkapkan prospek jangka panjang bagi pasar sukuk diperkirakan akan tetap kuat seiring dengan semakin dikenalnya produk keuangan syariah. Lantas, ada pula dukungan pemerintah bagi industri keuangan syariah, kebutuhan pembiayaan dan investasi yang besar di kawasan Teluk dan Asia, serta keinginan penerbit sukuk untuk menangkap minat investor dari umat muslim di Timur Tengah dan Asia.
Pasar sukuk pun tak hanya menarik perhatian penerbit dari kalangan Muslim, tapi juga non-Muslim. Negara yang potensial menjadi penerbitnya di antaranya Turki, Inggris, Jepang, Thailand, dan Rusia. Pada penerbitan kuartal pertama sukuk naik sebesar 114 persen (yeor on year) menjadi 4,7 miliar dolar AS, sementara penerbitan di kuartal kedua meningkat 112 persen menjadi 11,8 miliar dolar AS.
KFH menuturkan hal tersebut karena didukung oleh pasar negara berkembang yang dipimpin oleh pemulihan ekonomi global, paket stimulus pemerintah dan pengeluaran infrastruktur. KFH mengharapkan pasar sukuk dapat menjaga vitalitasnya selama 2010 karena didorong oleh faktor positif di masa mendatang.
Pasar sukuk pun telah mencapai sekitar 100 miliar dolar AS dan berkontribusi 12 persen bagi total aset keuangan syariah global pada 2009. Di semester pertama 2010 total penerbitan sukuk mencapai 16,5 miliar dolar AS, naik 116,3 persen dari 7,6 miliar dolar AS yang dihimpun pada periode sama tahun lalu.
Sumber:Http://www.republika.co.id/berita/bisnis-syariah/berita/10/08/24/131591-akhir-tahun-sukuk-global-akan-capai-30-miliar-dolar-as
Thursday, August 26, 2010
Browse » Home »
berita dunia
,
berita dunia terkini
,
Berita Ekonomi
» Sukuk Global akan Capai 30 Miliar Dolar AS Pada Akhir Tahun
Sukuk Global akan Capai 30 Miliar Dolar AS Pada Akhir Tahun
Artikel Lainnya
- Rupiah Siang Positif Dekati Rp9.000 Per Dolar
- Menko Perekonomian-Minat Investor ke Indonesia Makin Tinggi
- Virus Super Mengincar Nuklir Iran
- Youtube Bersiap Jualan Film Berbayar
- Sukuk Global akan Capai 30 Miliar Dolar AS Pada Akhir Tahun
- AS Mulai Larang Guru Siswa Sekolah Berkomunikasi Melalui Media Sosial
- Sebuah Masjid di Titik Nol
- Seorang Tentara AS Membelot dan Melatih Pejuang Taliban
- Ternyata Iran Bisa Buat Pesawat Pembom Tanpa Awak
- Perusahaan Swiss Digugat Pelesetkan Harry Potter Menjadi Merek Kondom
- Facebook Place Dihadirkan untuk Hadang Foursquare
- Russian heat hits global economy
- UU Kadin Mesti Direvisi - Chris Kanter
- Don’t respond negatively on power tariff hike plan: Finance Minister
- Siapkah Google Berkompetisi dengan Facebook
- Jusuf Kalla Pertamina Bertanggung Jawab
- Belanja Iklan Media di Indonesia Capai Rp 28,5 Triliun